The most effective kind of education is: a child should play amongst lovely things - plato.

Tuesday, November 23, 2010

ABC





Untuk kegiatan ABC di kelas kami, anak - anak sangat suka membaca buku The Alphabeth book, Chicka chicka boom boom dan how to build an A, sebenarnya masih banyak lagi pilihan buku ABC kami, tetapi tiga buku ini adalah the most favorite! mereka tidak pernah bosan kepada buku ini, dan buku ini juga menginspirasi kegiatan - kegiatan ABC kami.





Buku Chicka chicka boom boom satu paket dengan CD nya, animasinya mengenai huruf - huruf kecil yang ingin naik ke puncak pohon kelapa, tetapi karena mereka terlalu banyak maka semua huruf kecil terjatuh, datanglah huruf besar mengobati dan menghibur huruf - huruf kecil, anak - anak selalu meminta lagi, lagi dan lagi, bahkan setiap kali melihat saya menyalakan komputer mereka otomatis minta " Chicka chicka boom boom Miss!"

Yang paling saya suka dengan CD ini mereka tidak hanya menonton dan menjadi pasif, justru pada saat menonton mereka sangat aktif mencocokkan , menebak huruf, dan sibuk menyamakan animasi yang ada di komputer dengan yang ada di buku.artikel lengkap mengenai kegiatan ini bisa klik ABC FLANEL

Buku How to build an A satu paket dengan puzzle huruf, anda tidak akan menyangka puzzle yang sangat sederhana bisa menjadi begitu menyenangkan untuk anak - anak, Klik ABC Puzzle untuk melihat postingan kegiatan ABC Puzzle, tidak hanya ekspos pada pengenalan huruf tetapi juga melatih memori anak dalam mengetahui langkah membuat huruf - huruf ( pra menulis )

 Saya membeli buku - buku ini dari amazon.com, apabila anda ingin mengetahui lebih lanjut / membeli buku yang serupa untuk anak - anak anda saya sertakan linknya diatas ( klik gambar buku - anda akan diarahkan ke Amazon.com - online shopping website ) sangat direkomendasikan untuk anak anda.





No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

My Stick Family from WiddlyTinks.com
Saya menikah dengan pria termanis di bumi ini dan kami sangat mendambakan anak anak, dia adalah inspirator saya dalam membuat blog ini, dengan berbagi kita sudah mencapai level kehidupan yang berbeda katanya.. saya berhenti dari pekerjaan penuh waktu untuk kemudian bergabung dengan kakak saya, pengelola dan kreator Genesis school. Bagi saya berkarya di dunia pendidikan anak usia dini adalah keputusan terbaik yang pernah saya buat, sekarang pekerjaan saya adalah sebuah hobi, Keseharian dengan balita luar biasa mencengangkan! kami selalu mempraktekkan ide-ide baru yang menyenangkan dan mendapatkan penemuan yang menakjubkan saat mempelajari dunia yang telah diciptakan Allah bagi kita.

Followers